Sekolah merupakan tempat kita untuk
mencari ilmu yang tentunya akan kita manfaatkan sebagai bekal di masa depan.
Supaya kita bias mendapat ilmu secara maksimal pastinya kita membutuhkan
suasana sekolah yang nyaman kan?
Namun,pada kenyataannya sering kali kita
temui beberapa siswa yang suka membuang sampah sebarangan, mulai di
laci,di bawah bangku dan di halaman sekolah. Padahal di sekolah kan sudah ada
tata tertib yang mewajibkan seluruh warga sekolah untuk menjaga kebersihan
sekolah. Namun, tetap saja ada siswa yang membuang sampah sembarangan.
Nah, kalau sudah begitu lingkungan kelas
menjadi kotor. Sehingga kegiatan belajar mengajar terganggu oleh bau sampah
yang berserakan di mana mana. Dan akhirnya kegiatan belajar mngajar menjadi
tidak nyaman sehingga ilmu yang di dapatkan pun menjadi kurang maksimal deh.
Nah, gara gara beberapa siswa yang membuang sampah akhirnya semua teman teman
kita merasakan dampak negatifnya kan ? kan kasihan ?
Nah, maka dari itu kita harus menciptakan
lingkungan sekolah yang nyaman. Ada beberapa cara yang bisa kita lakukan
untuk Menciptakan lingkungan sekolah yang nyaman antara lain :
Sebenarnya membuang sampah pada tempatnya
adalah hal yang sang mudah sekali. Bahkan anak TK pun mampu melakukannya. Masa
kita yang sudah SMA atau pun yang sudah dewasa nggak bias membuang sampah pada
tempatnya? Kan malu sama anak TK yang sudah membuang sampah p;ada tempatnya.
Sebenarnya kita semua mampu mmbuang sampah pada tempatnya. Namun, mengapa kita
masih sering membuang sampah sembarangan ?? jawabannya pasti karena
kurangnya kesadaran diri tentang betapa pentingnya membuang sampah pada tempat.
Kurangnya kesadaran diri itulah yang membuat kita membuang sampah di sembarang
tempat.
Lalu bagaiman cara agar kita punya
kesadaran diri? Ya, jawabnya adalah kita harus menyadari pentingnya dan manfaat
menjaga kebersihan. Coba anda pilih mana membuang sampah sembarangan,lalu
kegiatan belajar mengajar jadi tidak nyaman karena terganggu oleh bau sampah.
Sehingga kita mendapat nilai jelek saat ulangan karena bau sampah mengganggu
konsentrasi kita saat pelajaran dan saat ulangan. Lalu kita di tegur sama orang
tua karena kita mendapat nilai yang jelek.
Atau kita pilih membuang sampah pada
tempatnya, lalu kita belajar dengan nyaman dan penuh konsentrasi saat pelajaran
maupun saat ulangan sehingga kita mendapatkan nilai baik dan orang tua akan
bangga kepada kita? Jika anda memilih pilihan kedua maka syaratnya sangat mudah
sekali yaitu jagalah kebersihan lingkungan sekolahmu dengan cara membuang
sampah sembarangan.
Di setiap kelas pasti sudah di bentuk
tugas piket. Setiap siswa hanya piket satu kali dalam seminggu.
Sebenarnya ini adalah hal yang sangat mudah dan efektif untuk menjaga
kebersihan kelas kita. Namun, sering kali kita
temui teman kita atau bahkan kita sendiri malas untuk piket. Sehingga kelas
menjadi kotor dan mengganggu kenyamanan saat kegiatan
belajar mengajar.
Sebenarnya solusinya sangat mudah kok. Laksanakan
piket kelas sesuai dengan jadwalnya, dan bagilah tugas piket. Ada yang
menyapu, ada yang membersihkan papan tulis,mnyiram bunga dan lain lain.
Apabila kita menerapkan hal itu maka kita pasti dapat mengikuti kegiatan
belajar mengajar dengan nyaman , penuh konsentrasi dan hasilnya
juga akan maksimal
Ada beberapa pohon yang dapat menyerap CO2 seperti beringin,terembesi
dan bamboo. Namun, yang biasanya sering di tanam di sekolah adalah pohon
beringin. Maka kita pihak sekolah pun dapat menanam pohon beringin di sekolah.
Selain itu di sekolah juga bias ditanami pohon mangga,pohon jeruk,pohon
jambu,pohon kelengkeng, tanaman bunga hias dan lain lain. Sehingga selain
membuat udara menjadi bersih juga bias membuat sekolah menjadi indah dan
nyaman.
Jadi, sudah siapkah kita menikmati
kenyamanan di sekolah? Jika jawabannnya siap maka mari kita bersama sama
menerapkan 3 langkah mudah yang telah di bahas tadi. Selamat mencoba.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
harap memberikan komentar dengan bahasa yang sopan dan mudah dipahami